Lil' Opiie
Kaos Anak yang Bisa 'Ngomong'
Ema Nur Arifah - detikBandung
Bandung - Bagaimana kalau anak bisa bermain dan belajar dengan kaos yang dipakainya, pasti seru ya? Itulah yang ingindijual oleh label clothing khusus anak Lil' Opiie.
Tidak hanya sekadar fashion, tapi desainnya mengandung unsur edukasi yang kreatif. ArsiMersia (36) yang akrab disapa Aci adalah pemilik ide tersebut.
Aci bukanlah orang baru dalam industri clothing. Sebelumnya Aci sudah mendirikan labelclothing Opium yang sasarannya adalah gadis remaja. "Karena saya menikah kemudian pindah ke Jakarta jadi Opiumnya terhenti. Saat ada kesempatan pindah ke Bandung, saya buat Lil' Opiie," tuturnya.
Nama Lil' Opiie terinspirasi dari suku kata pi dalam Opium, untuk mengingatkan pada 'kakaknya' Lil Opiie ini. Lil' Opiie bisa dibilang adiknya Opium, kepanjangan dari little Opium.
Pengalan Aci di bidang clothing, membuatnya tidak terlalu sulit menembus pasaran meski Lil' Opiie baru sekitar enam bulan. Konsep kreatif yang dituangkan Aci di Lil' Opiie jadi kunci utama.
"Ada baju anak yang bagus tapi mahal, ada yang murah tapi enggak seru juga, jadi saya pengen bikin sendiri," tutur ibu dari A.A Al Kareem ini.
Lulusan desain grafis ITB ini pun kemudian menumpahkan seluruh idenya untuk membuat produk anak dan bayi yang tidak biasa. Dengan mengambil dua ikon tokoh Opiee dan
Opik, Aci membuat kaos yang mengandung unsur interaktif,edukasi, bermain sekaligus memancing anak untuk berimajinasi.
Desain kaosnya sengaja dibuat dengan cara aplikasi untuk mempermudah penerapan ide kreatif. Selain itu, karena menggunakan tekhnik sablon digital, tidak bisa digunakan sembarangan kain.
Selama enam bulan terakhir ini sudah ada beberapa seri kaos Lil' Opiee yang diluncurkan. Untuk seri manner atau sopan santun misalnya, anak belajar untuk menghargai orang lain. Dalam salah satu desainnya, ada anak yang menubruk seseorang, lalu ketika dibuka aplikasi sablon lainnya, akan tertera kata 'maaf'.
Untuk seri emosional intelegence, anak bisa mengekspresikan emosinya lewat kaos. Ada gambar wajah yang bagian bibirnya bisa diganti dengan berbagai ekpresi, bisa sedih atau bahagia.
Nah, kalau yang seri puppets atau wayang lebih seru lagi. Dalam kaosnya diaplikasikan dua buah tokoh yang memungkinkan anak bisa memainkan dua tokoh tersebut seperti halnya seorang dalang. Cukup memasukan salah satu jarinya, anak pun sudah bisa bermain sendiri.
Permainan seru lain juga ada di seri topeng. Desain kaosnya diberikan aplikasi topeng yang bisa dicopot. Sehingga tentu saja, anak bisa seru-seruan bermain dengan topengnya.
Di samping bermain, anak juga belajar bersyukur dengan seri Thanks God. Seri ini mengingatkan anak akan pemberian Tuhan dan belajar bersyukur tentang itu.
Selain itu, ada seri lainnya seperti seri zodiak, seri alphabet, seri selamatkan binatang langka dan banyak lagi lainnya.
Tidak hanya kaos, Lil' Opiie juga menjual tas sekolah dan tas bermain. Dalam tas bermain ini akan ditemukan lembaran cerita di atas kain, buku dan empat tokoh yang bisa dimainkan. "Jadi kalau anak mau diajak keluar tinggal bawa aja paket tas ini," tutur Aci.
Buku pop up yang terbuat dari kain juga menjadi salah satu produk yang diincar. Dibekali dengan buku petunjuk, anak-anak diajak belajar dan berpetualang dengan bukuini. Misalnya untuk buku seri sekolah, yang terdiri dari berbagai ruangan. Seperti ruang belajar, kesenian dan ruang kesehatan. Di ruang-ruang ini diselipkan juga ajaran-ajaran tentang budaya di Indonesia.
Harga untuk kaos berkisar Rp 65 ribu, tas mainan Rp 55 ribu, buku Rp 99 ribu dan untuk paket ayah dan anak atau ibu dan anak plus tas kain harganya Rp 99 ribu.
Bagaimana, tertarik membelikannya untuk buah hati anda?
(ema/dip)
0 komentar:
Posting Komentar