Eksplorasi Seni di Ruang Bawah Tanah

Bandung - Sebagai kawasan wisata yang dituju banyak negara, Braga memerlukan ruang yang lebih lengkap untuk mengakomodir keinginan para wisatawan.

Hal itulah yang dilihat  oleh seniman Ropih Amantubillah. Maka sebuah rumah seni yang dinamakannya Rumah Seni Ropih pun didirikan di Jalan Braga.

"Braga adalah kota internasional , banyak tamu negara datang. Belum tentu kalau tempat lain dikunjungi, tapi dengan Braga sudah mewakili," jelas Ropih saat ditemui di Rumah Seni Ropih Jalan Braga.

Rumah  Seni yang baru dibuka Sabtu, 22 Mei ini, menawarkan ragam seni khas Jawa Barat khususnya Bandung. "Banyak wisatawan yang tidak tahu seperti apa kesenian tradisional di Bandung," tutur guru seni rupa di SD Halimun ini.

Tempat yang dipilih salah satu bangunan bernuansa art deco. dengan galeri lukisan sebagai ruang utama di bagian depan. Tapi yang unik adalah pemanfaatan ruang bawah Tanah yang juga masih berfungsi sebagai galeri.

Di sini tak hanya ada lukisan tapi merambah pada seni patung, bahkan Ropih ingin membuat pertunjukan-pertunjukan seni di ruang ini. Dari ruang bawah tanah, menuruni beberapa  anak tangga, terhubung langsung dengan kediaman Ropih yang kelak akan dijadikannya sebagai kampung seni.

Di rumah seninya ini, Ropih ingin menuangkan segala macam kreatifitas dan seni. Tak hanya lukisan, tapi Ropih berharap bisa menjabarkan seni dalam bentuk yang lebih luas.

"Bisa kesenian apapun, bisa tari, musik, seni lukis, atau patung," jelas Ropih.

Maka, dia pun merangkul seniman dari pelbagai aliran seni. Siapapun boleh memanfaatkan  fasilitas yang disediakan Rumah Seni Ropih seperti ruang lukis, ruang tari dan lain-lain.

"Tempat ini terbuka untuk umum, seniman bisa melakukan pameran di sini atau mahasiswa seni yang juga ingin pameran," jelasnya.

Kelak, ujar Ropih, dia ingin menggelar secara rutin acara kesenian di tempat ini. Sehingga wisatawan pun bisa melihat ragam acara di Rumah Seni seluas 1.000 persegi.

"Nanti akan ada seni tradisional, teater, tarawangsa, cianjuran. Tiap minggu akan ada penampilan untuk tamu," ungkapnya.

Bahkan, tambah Ropih, nantinya akan ada sekolah untuk belajar seni musik atau tari tradisional.

(ema/ern)

0 komentar:

 
Design by WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons