Jelajah Fesyen Dunia di Factory Outlet


Bandung - Tidak perlu berkeliling dunia untuk mendapat berbagai merek dan model-model yang sedang nge-tren di dunia. Di Bandung banyak factory outlet yang memang diasosiasikan sebagai sentra brand dunia yang berbasis sisa ekspor. Tapi tidak dipungkiri juga, di lokasi yang sama kerap terdapat produk-produk original atau KW super yang layak diburu.

Seperti di Fashion World, FO tersebut dikenal memiliki beberapa produk branded, salah satunya produk tas wanita branded yang 90 persen bahkan ada yang 100 persen mirip produk aslinya.

Walhasil produk tersebut diburu turis mancanegara. "Banyak bule yang ke sini, dari Malaysia dan Singapura. Karena mereka tahu kalau produk di sini itu KW supernya," ujar Markom Fashion World, Raka, kepada detikbandung.

Selain tas, produk fashion lain seperti Zara, Burberry, bisa ditemui di sini. Mengikuti tren fesyen dunia, setiap dua bulan sekali pakaian yang ada di Fashion World di up date.

"Kalau baju dua bulan sekali upd date, karena biar orang yang ke sini juga tidak melulu melihat baju-baju itu saja. Dan baju memang perputarannya selalu cepat," terang Raka.

FO seluas 1.200 meter persegi ini cukup serius dalam memanjakan pasarnya. Pakaian tertata rapi sesuai dengan segmentasinya. Jenisnya pun beragam mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Mengusung konsep one stop shopping, otomatis pelengkap kebutuhan fesyen bisa didapat di sini, seperti sepatu, merchandise, jaket, tas anyaman, gantungan, kacamata, dompet hingga syal.

FO yang dibuka oleh Wagub Jabar Dede Yusuf ini hadir di Bandung pada 13 Agustus 2010. Menurut Raka, spot khusus batik yang ada di Fashion World saat ini adalah permintaan Wagub.

"Beliau berpesan agar kita juga mengangkat sisi budaya, terutama batik agar lebih mendunia," kata Raka.


(avi/ern)

0 komentar:

 
Design by WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons